Subang, NUSubang.or.id – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) dan PC Muslimat NU Kabupaten Subang memperingati hari lahir NU ke-94 M/ke-97 H dan Muslimat NU ke-74 M yang digelar di alun-alun Kabupaten Subang, Jalan RA Wangsa Ghofarona, No 2, Karanganyar, Subang. Rabu (11/3/2020)

Ribuan Kader Muslimat NU Subang memadati alun-alun Kabupaten

Dalam kesempatan tersebut, alun-alun Kabupaten Subang dipadati ribuan jamaah dan Pengurus NU berikut banomnya mulai dari tingkat kabupaten hingga ranting. Seperti pada acara-acara NU sebelumnya, para jamaah dan pengurus Muslimat NU Subang cukup mendominasi dan berhasil menghijaukan alun-alun kabupaten dengan pakaian seragam organisasi bercorak hijau.

Ketua Pengurus Cabang Muslimat NU Kabupaten Subang, Hj Iis Salamah, M.Si mengungkapkan kebanggaannya atas kekompakan dan kesolidan para pengurus dan jamaah Muslimat NU Subang.

“Alhamdulillah PC Muslimat NU Subang dan 30 PAC Muslimat NU se-Kabupaten Subang selalu kompak dan solid mendukung setiap acara-acara NU, termasuk pada peringatan Harlah NU dan Harlah Muslimat NU ini,”Papar Bunda Iis usai acara.

Dikatakannya, dalam mendukung kesuksesan acara peringatan Harlah NU dan Harlah Muslimat NU ini, para pengurus Muslimat NU Subang bersama para panitia ikut berjuang memberikan kontribusi dalam bentuk moril dan materil.

“Perjuangan yang cukup berat namun terasa indah, tentunya kami hanya bisa berharap perjuangan ini bisa mendatangkan berkah dalam hidup kami dan kelak bisa husnul khotimah sebagaimana doanya Hadratus Syaikh KH Hasyim Asy`ari,”imbuhnya.

Selain itu, Bunda Iis juga menyampaikan bahwa masa khidmat kepengurusan PC Muslimat NU Subang periode 2015-2020 akan berakhir pada bulan September 2020, ia berharap akan muncul kader-kader terbaik yang siap memimpin dan membawa organisasi lebih maju lagi.

“Kami persilahkan kepada para kader Muslimat NU maju dalam konferensi mendatang dengan catatan sudah menjadi pengurus PC atau PAC yang aktif minimal 2 tahun dan tentunya punya kapasitas dan kapabilitas untuk membawa PC Muslimat NU Subang lebih maju lagi,”paparnya.

Baca juga: Muslimat NU Subang Bantu Korban Banjir di Pantura

Dalam kegiatan Peringatan Harlah NU dan Harlah Muslimat NU ini turut hadir jajaran pejabat Forum Kordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Subang, Pengurus PCNU Subang berikut Banom dan lembaganya, Ketua PWNU Jawa Barat, KH Hasan Nuri Hidayatullah dan Ketua PBNU, KH Marsudi Syuhud yang didaulat memberikan mau`idzah hasanah.