Subang, NU Online Subang,
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Subang memberikan pembinaan dan pelatihan kepada para Ketua, Sekretaris, dan Bendahara MWCNU Se-Kabupaten Subang di Pondok Pesantren Tahfidz Raudhatul Uluum, Kp. Cijere Hilir, Desa Tenjolaya, Kecamatan Kasomalang, Subang. Selasa (15/6/2021).
Ketua PCNU Subang, KH Satibi mengatakan bahwa diantara tujuan diadakannya kegiatan pembinaan ini adalah agar para pengurus NU khususnya yang ada di tingkat MWC bisa tertib administrasi dan berjalan sesuai dengan aturan main organisasi.
“Karena mungkin saja diantara pengurus ada beberapa yang belum memahami atau bahkan mungkin belum membaca aturan main NU yang tercantum dalam AD/ART dan PO,” ujarnya kepada NU Online.
Sementara itu, Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Barat, KH Hasan Nuri Hidayatullah mengingatkan kepada para pengurus NU agar tidak pernah lupa dan lepas dengan tasbeh, sebab ketika KH Hasyim Asy`ari akan mendirikan NU, beliau mendapatkan tongkat dan tasbeh dari gurunya KH Kholil Bangkalan sebagai tanda bahwa gurunya tersebut merestui untuk mendirikan jam`iyah NU.
“Di dalam tasbeh ada spirit bahwa kita harus selalu berdzikir kepada Allah dan selalu ingat bahwa semua yang kita dapatkan adalah merupakan pemberian dari-Nya,” Ujar Pengasuh Pesantren Ashidiqiyah 3 Karawang itu.
Lebih lanjut ia mengingatkan kepada para pengurus untuk lebih meningkatkan kualitas dan mempertajam hati agar dalam menjalankan roda organisasi selalu mendapatkan ridla dan bimbingan dari Allah Swt.